Dandim 0301/Pekanbaru Dukung Sinergi Pemerintah Daerah Lewat Rapat Paripurna DPRD

Pekanbaru(tindaktegas.com) - Komandan Kodim 0301/Pekanbaru Letkol Inf Ikhsanuddin, S.Sos., M.M., menghadiri Rapat Paripurna Ke-4 (Keempat) Masa Persidangan Ke-I (Kesatu) DPRD Kota Pekanbaru Tahun Sidang 2025/2026. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Paripurna Balai Payung Sekaki DPRD Kota Pekanbaru, Jl. Jend. Sudirman No. 454 Pekanbaru, Senin (29/9/2025).
Rapat Paripurna tersebut membahas agenda penting, yaitu Pandangan Umum Fraksi terhadap Pidato Pengantar Nota Keuangan dan Rancangan Peraturan Daerah Kota Pekanbaru tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (P-APBD) Tahun Anggaran 2025, serta Penetapan Rencana Kerja DPRD Kota Pekanbaru Tahun 2026.
Hadir dalam rapat paripurna ini unsur pimpinan dan anggota DPRD Kota Pekanbaru, Walikota Pekanbaru diwakili Pj. Sekda Pekanbaru Zulhelmi Arifin S.STP M. Si., Forkompinda Pekanbaru, Para Asisten Pemerintah Kota Pekanbaru, para Kepala OPD kota Pekanbaru, Camat se kota Pekanbaru.
Dalam kesempatan tersebut, Dandim 0301/Pekanbaru Letkol Inf Ikhsanuddin, S.Sos., M.M., menegaskan bahwa kehadirannya merupakan wujud dukungan TNI dalam mendukung jalannya roda pemerintahan daerah, khususnya dalam hal pembangunan dan pelayanan masyarakat.
“Kodim 0301/Pekanbaru selalu siap bersinergi dengan pemerintah daerah maupun DPRD. Kehadiran kami di forum ini adalah bentuk komitmen untuk terus berkolaborasi dalam mewujudkan program pembangunan yang bermuara pada peningkatan kesejahteraan masyarakat Kota Pekanbaru,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Dandim menambahkan bahwa sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan legislatif sangat penting untuk menjaga stabilitas keamanan dan mendukung terciptanya lingkungan yang kondusif bagi pembangunan di Kota Pekanbaru.
“Kami berharap pembahasan dalam rapat paripurna ini dapat menghasilkan keputusan terbaik demi kemajuan daerah dan kesejahteraan seluruh lapisan masyarakat,” tambahnya.
Rapat Paripurna Ke-4 Masa Persidangan Ke-I Tahun Sidang 2025/2026 ini berjalan dengan lancar dan penuh khidmat. Sinergi lintas sektor yang ditunjukkan dalam kegiatan tersebut mencerminkan komitmen bersama dalam membangun Kota Pekanbaru yang maju, aman, dan sejahtera.